![]() |
TOMOHON|||CK — Komandan Kodim 1302/Minahasa Letkol Inf Bonaventura Ageng Fajar Santoso bersama Ketua Persit KCK Cabang XIV Kodim 1302/Minahasa Ny. drg. Basaria Manurung, Sp.BM, menghadiri prosesi pemakaman almarhum Riko Desmon Pandey, kakak kandung dari Deril Pandey, Asisten Pribadi Presiden RI.
Prosesi berlangsung di Kelurahan Paslaten Satu, Kecamatan Tomohon Tengah, pada Senin (27/10/2025) pukul 14.02 WITA.
Kegiatan diawali dengan ibadah penghiburan yang dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan Pangdam XIII/Merdeka, Gubernur Sulawesi Utara, dan Kapolda Sulut.
![]() |
Ibadah Misa Requiem dipimpin oleh Pastor Hadi Untu, PM, kemudian diakhiri dengan penyerahan karangan bunga dan ucapan terima kasih dari pihak keluarga.
Dalam kesempatan itu, Letkol Inf Bonaventura Ageng Fajar Santoso menyampaikan rasa duka cita mendalam atas kepergian almarhum.
“Atas nama keluarga besar Kodim 1302/Minahasa, kami menyampaikan turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya. Kehadiran kami di sini adalah bentuk empati dan dukungan moril bagi keluarga yang ditinggalkan. Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan, dan keluarga diberikan kekuatan serta penghiburan,” ujar Dandim.
Turut hadir sejumlah pejabat dan tokoh penting, di antaranya Brigjen TNI Wempi Ramandei, S.Sos. (Danrindam XIII/Merdeka) mewakili Pangdam XIII/Merdeka, Joni Aleksander Suak (Kaban Kesbangpol Provinsi Sulut) mewakili Gubernur Sulut, Kolonel Cpm Novel J. Rajaguguk, S.H., M.Th. (Dandenpom), Kolonel Inf Andik (Kabaglat Rindam XIII/Merdeka), AKBP Nurkholis, S.I.K. (Kapolres Tomohon), serta Karol Kauan (Staf Khusus Gubernur Sulut).











