Iklan

Iklan Taman Eman dan Citra Regenci

Wakili Polres Tomohon, Kelurahan Lahendong Raih 'Jawara' Lomba Satkamling Polda Sulut

CitaKawanua.com
Thursday 22 June 2023, 10:07 WIB Last Updated 2023-06-22T01:07:38Z
Kelurahan Lahendong Raih Juara 3 dalam lomba Satkamling


Sulut|||CK- Direktorat Pembinaan Masyarakat (Binmas) Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Utara (Sulut) menggelar lomba Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling), dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke - 77.

Satkamling Kelurahan Lahendong Kecamatan Tomohon Selatan, yang merupakan binaan Satuan Binmas Kepolisian Resor (Polres) Tomohon berhasil jawara, yakni meraih juara ke - 3, dalam ajang lomba tersebut.

Penyerahan piala dan piagam penghargaan diserahkan oleh Kapolda Sulut diwakili oleh Direktur Binmas  Kombes Dumadi, yang diterima langsung oleh Karel Londok selaku koordinator Sat Linmas Kelurahan Lahendong, Rabu (20/6/2022) bertempat di lapangan kantor Walikota Manado.

"Tentunya merupakan suatu kebanggan tersendiri, bagi kami Pemerintah dan masyarakat Kelurahan Lahendong, di mana boleh berhasil menjadi juara ke - 3 dalam lomba satkamling tingkat Polda Sulut", ucap Lurah lahendong bapak Reymond Stive Londok, AMD dalam rilis resmi Humas Polres Tomohon.

Lanjutnya, "Terima kasih kepada Polres Tomohon, melalui Satuan Binmas, yang sudah mempercayakan Kelurahan Lahendong, untuk ambil bagian dalam lomba satkamling tingkat Polda Sulut, dan selalu mendampingi dan bersama-sama serta memberikan arahan dalam mempersiapkan segala sesuatu, terkait dengan pelaksanaan perlombaan", ujar bapak Reymond Stive Londok, AMD.

"Semoga dengan penghargaan dari Pak Kapolda ini, akan memotivasi khususnya pemerintah dan linmas Kelurahan Lahendong, untuk mempersiapkan awak Satkamling dan bangunan fisik dalam rangka menghadapi Pemilu tahun 2024, di samping itu juga, akan menunjukkan bahwa negara hadir di tengah masyarakat, dengan keberadaan Satkamling, bersama petugas yang ada, untuk menjamin harkamtibmas yang aman dan lancar", terang Lurah lahendong bapak Reymond Stive Londok, AMD.

Sementara itu Kasat Binmas AKP Ari Hasan, "Diutusnya Kelurahan Lahendong untuk mewakili Polres Tomohon dalam pelaksanaan lomba satkamling tingkat Polda Sulut, sebelumnya diawali dengan lomba tingkat Polres, yang diselenggarakan oleh Satuan Binmas Polres Tomohon", ujar 

"Hasil lomba tingkat Polres, satkamling Kelurahan Lahendong keluar sebagai pemenang, dan akhirnya di utus ke tingkat Polda, dan bersyukur pada akhirnya boleh mendapat juara ke - 3 tingkat Polda Sulut", jelas Kasat Binmas

Kasat Binmas juga menambahkan bahwa, untuk perlombaan tingkat Polda, pesertanya merupakan perwakilan dari Polres-Polres yang ada di jajaran Polda Sulut.

"Terima kasih kepada Pemerintah dan masyarakat Kelurahan Lahendong, yang sudah mempersiapkan segala sesuatu dengan maksimal, dalam perhelatan lomba satkamling tingkat Polda Sulut, sehingga mendapat hasil yang maksimal", pungkas Kasat Binmas AKP Ari Hasan, di dampingi KBO Iptu Hery Sulistyo dan Personil Sat Binmas Polres Tomohon. (Red-CK)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Wakili Polres Tomohon, Kelurahan Lahendong Raih 'Jawara' Lomba Satkamling Polda Sulut

Terkini

Iklan CK