![]() |
TOMOHON|||CK – Di usia ke-23 tahun, Kota Tomohon terus memantapkan langkah sebagai destinasi pariwisata unggulan di Sulawesi Utara. Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Tomohon ini menjadi refleksi sekaligus penguat komitmen seluruh pemangku kepentingan untuk mendorong pembangunan berkelanjutan berbasis potensi daerah.
Kepala Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kota Tomohon, Habelana Lucia Goni, SE, MM, menyampaikan ucapan selamat atas bertambahnya usia Kota Tomohon yang dikenal sebagai kota sejuk, religius, dan kaya akan pesona alam serta budaya.
“Selamat ulang tahun ke-23 untuk Kota Tomohon tercinta. Semoga Tomohon semakin maju, berdaya saing, dan mampu menghadirkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat, khususnya melalui sektor pariwisata,” ujar Goni usai menghadiri rapat Paripurna istimewa, Selasa (27/01/26).
Menurutnya, pariwisata merupakan salah satu sektor strategis yang harus terus diperkuat, baik dari sisi promosi, inovasi, maupun kualitas sumber daya manusia. Karena itu, BPPD Kota Tomohon berkomitmen aktif dalam memperluas jejaring kerja sama, termasuk kolaborasi lintas sektor dan pengembangan SDM pariwisata yang profesional dan berdaya saing global.
“Ke depan, kami di BPPD berkomitmen untuk terus mempromosikan Tomohon secara masif dan terarah, serta menjalin kerja sama strategis guna meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di bidang pariwisata. SDM yang unggul adalah kunci agar pariwisata Tomohon tumbuh berkelanjutan dan memberi dampak nyata bagi ekonomi masyarakat,” tegas Goni.
Ia berharap, di usia yang ke-23 ini, Kota Tomohon semakin dikenal luas sebagai destinasi wisata unggulan, tidak hanya di tingkat nasional tetapi juga internasional, dengan tetap menjaga kearifan lokal, kelestarian alam, dan nilai-nilai budaya yang menjadi identitas kota.
(MiRa)












